Sekolah Alam Pacitan

Program menabung sampah yang selalu digalakan oleh Sekolah Alam Pacitan dengan mengajak anak-anak membawa sampah ke sekolah. Sampah yang dapat ditabung di sekolah yaitu seperti botol, gelas plastik, kaleng, kardus, karton, dll. Program menabung sampah ini dilaksanakan setiap Hari Kamis.

Sampah-sampah yang mereka bawa ditabung ke Bank Sampah kelas masing-masing. Kemudian sampah-sampah ini nanti dimanfaatkan untuk membuat karya seperti pot tanaman, tempat pensil, hiasan gantung, dan dekorasi lainnya. Kegiatan ini merupakan bentuk partisipasi anak-anak dan sekolah dalam aksi peduli lingkungan dengan mengurangi sampah. Barang bekas yang sudah tidak digunakan masih bisa dimanfaatkan menjadi dekorasi cantik dan menarik.

Melatih siswa memiliki kesadaran untuk menyerukan pengelolaan limbah yang setiap hari menggunung di rumah. Gagasan mengumpulkan sampah sekolah berbasis plastik diawali dari kita kemudian diserukan untuk mengajak seluruh elemen masyarakat.

Salam Bumi, Pasti Lestari!

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *